PT Royalboard Banguninti Granito (Djabesmen Co.)

DISNAKERJA.COM – ROYALboard merupakan salah satu merek dari perusahaan Djabesmen Co. (DBC), yang memiliki berbagai macam produk bahan bangunan terbaik di Indonesia, yaitu antara lain Djabesmen, Rucika, Granito, dan Superex. yang semuanya dibuat dengan mutu sesuai dengan SNI (Standar Nasional Indonesia). Dengan pengalaman yang panjang sebagai produsen bahan bangunan, kami telah melalu berbagai ujian yang meliputi, segi kualitas, pengadaan, pelayanan, distribusi dan pola kerjasama dengan penyalur, agar bisa memenuhi kebutuhan pasar yang semakin meningkat.

Untuk menanggapi kebutuhan pasar untuk produk pengganti material kayu dan gipsum, PT. Royalboard Banguninti Utama meluncurkan produk papan silikat ROYALboard, yang terbuat dari campuran pasir silika dan semen, yang diperkuat dengan serat selulosa, dan diproses dengan teknik pengeringan autoclave, sehingga tidak retak akibat muai susut.

Varian produk papan silikat ROYALboard yang tersedia saat ini adalah RB Classic, RB Fascia, RB Cornice dan RB Skirting. Produk – produk tersebut dapat diaplikasikan dengan mudah sebagai dekorasi dinding, partisi, langit-langit rumah dan dekorasi lantai. Selain beberapa tipe produk tersebut, saat ini ROYALboard juga sedang mengembangkan berbagai varian produk lainnya guna memenuhi kebutuhan eksterior dan interior bangunan.

Lowongan Kerja PT Royalboard Banguninti Granito (Djabesmen Co.)


Production Foreman

Job Description:

  • Melaksanakan dan memastikan pengoperasian mesin produksi agar berjalan sesuai standar yang ada
  • Melakukan pengawasan terhadap proses produksi di areanya agar mendapatkan hasil sesuai kuantitas dan kualitas yang ditetapkan
  • Menjamin pencatatan setiap aktivitas produksi dilakukan dengan baik
  • Memastikan pelaksanaan, kebutuhan material untuk proses produksi sesuai dengan perencanaan
  • Melakukan improvement untuk menunjang proses produksi

Kualifikasi

  • Pendidikan Min. D3/D4 Teknik (Mesin, Industri)
  • Memiliki pengalaman 1 – 2 tahun bagian produksi
  • Fresh Graduate dipersilakan melamar
  • Memahami proses produksi, konsep AM & PM, konsep Continuous Improvement, 5R, K3
  • Leadership, Komunikatif, Integritas, Bertanggung Jawab, Ulet
  • Bersedia Kerja Shift (Sistem Off)
  • Penempatan di Cikarang Timur (Pabrik)

Jika Anda tertarik dan memenuhi kualifikasi diatas, silakan kirimkan lamaran Anda ke email :

recruitment@rbg.co.id dengan subject : Nama_Posisi

INFO LOWONGAN LAINNYA, DAPAT DITEMUKAN DI: T.ME/DISNAKERJA




Tagged: